Bu Indah Beri Anugerah Terindah

NYALANYALI.COM, Kisah – Anugerah indah Allah di 10 hari terakhir ini ketika kami bisa meringankan beban psikologis Bu Indah.

Ia penyintas kanker nasofaring terminal yang masih bersemangat ikhtiar sembuh, sudah 8 bulan menunggak pembayaran kamar @35.000 perhari. Diam diam suaminya menikah lagi dan menjual tempat tinggal nya.

Saya tak nyaman bertanya lebih kenapa selama satu tahun ini tidak ada satupun keluarga yang menyambangi?.

Ia menyampaikan keinginannya pada Bu Is, pengelola kantin YKI terbebas dari hutang sebelum kematian menjemput.

Allah menggerakkan orang orang baik yang untuk memenuhi keinginan Bu Indah. Saya suprise dengan notifikasi dana yang masuk ke rekening kami menjelang subuh padahal saya tak bercerita apa pun. Hanya mohon pada Allah diperkenankan membantu. Seluruh tunggakan terbayar kemudian.

Kebahagiaan kami Terasa membuncah menyadari selama Ramadan kami telah diperkenankan Nya membersamai para penyintas kanker beserta keluarga mereka sudah 3 Minggu ini. Sungguh DIA mengatur segala nya dengan sebegitu indah. Alhamdulillah.

4 Mei 2021AINAL YAKIN

Bagikan :

Advertisement