BELAJAR MEMBACA

Sudahlah jangan terlalu banyak berteori..

apalagi cuma sekadar mengandalkan logika yang dipungut dari opini yang berceceran di kaki lima.

Lebih bijak belajar membaca puisi 

atau sejenisnya 

yang selalu menyimpan segudang misteri.

Layaknya membaca semesta alam.

Supaya tidak terus-terusan mengulang kesalahan

sehingga sulit membedakan  yang baik dan buruk.

Kacau ya…

Kehidupan jadi corengmoreng…

Orang tua gamang menghadapi peradaban baru 

Anak-anak berenang-renang  di tepaiannya.

Pandemi bersiul-siul dengan berbagai varian.

Semua serba salah..

Hidup dalam ketakutan…

Hantunya tambah banyak bergentanyangan di mana-mana

Dunia terasa mau kiamat….?

Atau cara berpikirnya yang sudah kadaluwarsa 

lantaran sering ditipu dan menipu..

Akh….

20 Juni 2021
DIMAS BUDI SUSILO

Bagikan :

Advertisement