Memiliki-Mu

Aku hanya memiliki-Mu…..

Tempatku bercerita tanpa kata, yang menjawab setiap tanya

Yang menghajarku dalam cinta dan rahmah

Yang menegurku dengan bimbingan dan hikmah 


Aku cukup memiliki-Mu…..

Energi harapan yang mengalirkan darah, menghembuskan napas tubuhku

Yang meyakinkan segala kebaikan dalam setiap keadaan

Yang menghapus keinginan dengan kecukupan 


Aku memiliki-Mu…..hanya memiliki-Mu

Dan itu lebih dari cukup, lebih dari mampuku

18 Juni 2021
RETNO P. KUSUMAWARDHANI

Bagikan :

Advertisement